Budidaya tanaman hias oleh Mama-Mama Papua, perlu adanya dukungan dari pemerintah melalui instansi terkait.
Upaya dan usah yang telah di lakukan para mama-mama di papua (Kota Jayapura) untuk membudidayakan tanaman hias perlu diberikan jempol, mengapa tidak tanaman yang di hasilkan dari pembudidayaan ini, begitu beragam dan eksotik. Tapi sayang-nya di Provinsi Papua dan Papua Barat, minim sekali bahkan hampir tidak ada tempat untuk memamerkan hasil pembudidayaan, yang di sediakan oleh pihak pemerintah dan instansi terkait. Sangat di sayangkan hasil pembudidayaan para mama-mama, hanya bisa diletakan di teras/halaman rumah mereka, tanpa ada nilai jual.
Mengapa pemerintah tidak memberikan bantuan kepada para mama-mama Papua yang mempunyai kemauan untuk berkreasi dan mau ikut serta dalam program pemerintah yang gencar-gencar meningkatkan ekonomi kerakyatan. Berikanlah apa yang pantas untuk diberikan, tanpa ada pertimbangan sehingga kita maju bersama dalam satu keutuhan Negara yang makmur dan sejahtera dari Kampung hingga ke kota.
write : Rumbiak. Jr
foto : Rumbiak. Jr
wisataindahpapua@gmail.com
Komentar
Posting Komentar